Dinas Sosial Kabupaten Batang / Berita / DINAS SOSIAL RUJUK LANSIA TERLANTAR KE PPSLU CEPIRING

Berita

DINAS SOSIAL RUJUK LANSIA TERLANTAR KE PPSLU CEPIRING

Batang (21/10/2022) - Pelayanan Rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial rujuk Lansia Terlantar asal Kec. Gringsing ke PPSLU Provinsi Jawa Tengah, Kec. Cepiring, Kendal.

Lansia berinisal W merupakan warga Ds. Kebondalem, Kec. Gringsing, yang ditemukan terlantar di wilayah Kota Semarang. Oleh anggota Polda Jawa Tengah, Mbah W kemudian dibawa ke kantor Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah untuk dilakukan identifikasi dan assesmen.

Dari hasil asesmen kemudian di ketahui bahwa Mbah W berasal dari Kab. Batang, sehingga petugas Dinsos Provinsi Jawa Tengah langsung berkomunikasi dan koordinasi dengan Dinsos Kab.Batang melalui Subkoordinator Pelayanan Rehabilitasi Sosial, Fidiastuti, S.Sos.,M.Si.

Setelah dilakukan asesmen ulang dengan menghubungi pihak keluarga dan pemerintah desa setempat, kemudian disepakati agar Mbah W dirujuk ke Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Cepiring agar mendapat perlindungan, keamanan, dan terpenuhi kebutuhan dasarnya.